ZTE Corporation telah mengkonfirmasi hadirnya smartphone droid Grand
S yang telah dibekali layar 5 inci, demikian dilaporkan laman GSMarena,
Selasa (25/12/12).
Grand S akan ikut meramaikan pasar phablet (smartphone berlayar
5-inci) dan diklaim menjadi perangkat paling ramping serta beresolusi
full HD. Perangkat yang juga memiliki nama model ZTE Z753 ini didukung
oleh prosesor quad-core dan menjalankan OS mobile Jelly Bean.
ZTE Grand S diharapkan sudah bisa dipamerkan di ajang pameran
elektronik terbesar di dunia CES 2013 yang akan diselenggarakan di Kota
Las Vegas, Amerika Serikat pada 8 Januari mendatang.